Pernah penasaran tentang cerita dan sudut pandang orang lain? Bareng Ricky Tsano, kamu bakal dengerin itu semua. Instagram: @sayso_podcast
Terinspirasi dari seorang maestro, akhirnya nekat untuk memulai impiannya dengan mendaftar di Institut Seni Indonesia yang tentu saja melalui pertentangan terlebih dahulu. Proses yang terjadi di dalam hidupnya membuat ia yakin bahwa hatinya memang berlabuh di dermaga bernama melukis. Instagram : @dedysusandi87 / @banyumbleber
Urun ucap Guru Fisikannya membuat dia sadar, mungkin menjadi Pramugari adalah jalannya. Dista bercerita, bekerja memang tentang uang tetapi juga bisa lebih dari itu, ketika dilakukan dengan senang hati dan tulus maka terciptalah dedikasi. Instagram : @distadhelina
Menjadi model dengan vitiligo, tak pernah terlintas sedikitpun dibenak Itang. Sempat menutup diri dan menyalahkan keadaan, kini ia bisa berbagga hati dengan dirinya. Dia akan berbagi bagaimana rasanya harus bergulat dengan keadaan dan menjadi tegar dan siap untuk apapun yang akan datang. Instagram: @stawntan
Berawal dari korban perundungan, Rizqiani Putri menyadari kepekaan emosionalnya menjadi kekuatan terbesar untuk terjun ke dunia public speaking dan episode ini juga menunjukkan betapa besar kecintaanya terhadap dunia parenting. Instagram: @rizqianiputri
Apa kabar HR di masa pandemi? Antara profesional dan hati nurani sama-sama diuji. Retno juga akan bercerita tentang "bajak-membajak" di dunia HR. Instagram: @retnopratiw
Film horor sudah menjadi hal yang tidak terpisahkan dari Alif, di 2020 dia bercerita bagaimana awal jatuh hati pada film horor dan berhenti untuk hanya menjadi penikmat saja bersama DDG Production. HAPPY NEW YEAR EVERYONE! Instagram: @alifabimanyu
Bagaimana rasanya meneriaki Bu Risma? Selain bercerita tentang proses kreatif di balik itu, Arimbi juga bercerita tentang kecintaannya terhadap Ludruk dengan segala kekurangannya. Instagram: @arrysan