Royal Rumble Podcast adalah sebuah podcast mengenai Pro-Wrestling, dengan WWE sebagai pokok bahasan utama. Dipandu oleh host Alvin Arianto, Royal Rumble Podcast akan menyajikan ulasan, analisis dan prediksi seputar WWE setiap pekannya melalui kacamata seorang penggemar wrestling kelas teri. IG & Twi…
Setiap orang ada masanya, setiap masa ada orangnya. Bagi WWE di masa kini, orangnya jelas adalah Roman Reigns. Tapi apakah masa kekuasaan The Tribal Chief sudah akan berakhir? Simak prediksi dari WrestleMania 39 dari Alvin dan Rendy! Plus, ada pengumuman khusus di akhir episode setelah segmen prediksi selesai.
CM Punk dan kontroversi, a better love story than Twilight. Pertanyaannya, ini tuh beneran apa cuma work? Alvin dan Rendy punya pendapatnya sendiri soal ini!
Bayley is back. Dakota Kai is back. IYO Sky is back. Dan tentunya, Karrios Kross juga balik dengan ditemani sama Scarlett Bordeaux. Pertanyaannya: bisa ga doi ngegoyang dominasi Roman Reigns yang udah lama banget ini?
Love him or hate him, Vince McMahon akan dicatat sebagai orang yang membesarkan WWE hingga menjadi perusahaan sports entertainment ternama di dunia. Dengan berita resignnya Vince, apa tanggapan Alvin dan Rendy soal hal ini?
"Saya ini 36 tahun dan saya The American Nightmare! Paham? Saya sudah panggil advokat saya dan saya akan bawa kasus ini...ke HELL IN A CELL!"
Randy Orton baru aja ngerayain anniversary di WWE ke-20, yang artinya udah 20 tahun RKO berkeliaran menebar teror. Apakah RKO adalah smek-an paling kece sejagad raya?
"Saya ngamen...saya ngasong...buat apa? Demi satu nama...Dusty Rhodes!" Mungkin itulah yang ada di dalam lubuk hati paling dalam seorang Cody Mansur.
Adrenaline in my soul, WrestleMania is all over! Roman Reigns jadi double champion, Stone Cold Steve Austin match lagi setelah 19 tahun, dan the return of the American Nightmare, Cody Rhodes! STUPENDOUS!
Mengalahkan dan menumpuk 2 orang legenda dunia wrestling di WrestleMania 37. Potentially bakal jadi double champion di WrestleMania 38. Akhirnya kita tau kenapa Roman Reigns bisa sesuperior ini: pesugihan.
Hey yo, chico! Rupanya di dunia gulat juga berkeliaran affiliator. Salah satunya, ya, Kevin Owens! Diem-diem, ternyata doi punya afiliasi sama AEW!
Alkisah hiduplah dua orang anak laki-laki yang tidak akur. Kerjaannya bertengkar sampai berdarah-darah. Hingga datanglah seorang pria paruh baya yang mengadopsi mereka berdua menjadi anak. Dan mereka akhirnya hidup rukun sampai...entah kapan.
Your tag-team host is finally back together! Setelah long absent, Alvin sama Rendy akhirnya sudah medically cleared buat ngehost bareng lagi, atau tepatnya seperti yang udah kalian tau, ngeghibahin gulat bareng. Kali ini, mereka bilang kalo Sami Zayn sudah ga lincah lagi, kenapa sih?
Your reigning, defending, undisputed champion of wrestling podcast in Indonesia is back, BAY BAY! Ngobrolin soal PPV yang jadi asal-usul nama podcast sampe nobar di Baku Belah, sayang ga ada Rendy kali ini!
Di tengah episode yang ngebahas prediksi Crown Jewel, kita juga nyinggung soal Mansoor vs Mustafa Ali. Buat talent kayak Ali, sebenernya selama ini, apa sih prestasi terbesar doi di WWE? Ada yang bisa tebak?
Apa persamaan antara Paige dan Kimi-Hime? Temukan jawabannya di episode ini! Ada bahas soal WWE Draft juga sih, dikit doang tapi gapapa ya!
Kenny Omega ga bisa ngalahin Bryan Danielson? Malu-maluin! Ga inget beberapa bulan lalu, Bryan ditumpuk sama seseorang di WrestleMania?
AEW All Out kayaknya bakal nyabet gelar sebagai PPV terbaik di tahun 2021. Oleh karena itu, mengikuti langkah sesepuh seperti CM Punk, Bryan Danielson dan Adam Cole, izinkan kami untuk mengatakan...Royal Rumble ID is ALL ELITE!
Headline berita media wrestling rata gara-gara debut CM Punk di AEW. Langkah apa yang kemudian diambil WWE supaya SummerSlam mereka ga ketutupan pamornya? Jelas, men-summon kembali the old, reliable Brock Lesnar!
Kalahnya Karrion Kross di RAW debutnya seolah menegaskan satu hal: Vince McMahon gives zero f*ck about NXT. Doi seakan pengen mempermaluin jawara brand menantunya dan berteriak: IS THIS YOUR KING?!
Siapa yang tidak menikmati Zombie Lumberjack match di Backlash kemarin? Segeralah kembali ke jalan kebenaran! It has everything we want from a wrestling match: fun, absurd, entertaining. Jaminan MATCH OF THE YEAR!
The next PPV after 'Mania, Backlash is here! Alvin dan Rendy kembali bikin prediksi terpisah. Simak yok apa prediksi mereka!
Bekerjalah sampai kamu dikira pelihara babi ngepet. Basi, ga relevan! Buat kita wrestling marks, kita harus kerja sampe jadi Roman Reigns, yang bisa berdiri di sederetan keluarga yang punya company!
AJ yang dulu bukanlah yang sekarang. Dulunya pemenang, sekarang kok pecundang~ Yok mari didengerin segmen #GaBolehMarahDong yang baru, kali ini dari Rendy. Seperti biasa, kalo ada yang ga setuju, ya ga boleh marah dong!
Seminggu belakangan, dunia sepakbola lagi rame dengan European Super League. Alvin dan Rendy jadi ngayal, gimana jadinya kalau dunia gelut, eh gulat, juga punya Super League sendiri?
Hari ini, opini yang mau diangkat di segmen #GaBolehMarahDong adalah........Attitude Era overrated! BOOM! Gimana, setuju atau engga? Kalo setuju, luar biasa. Kalo ga setuju, ya ga boleh marah dong!
#GaBolehMarahDong kembali lagi dengan sebuah opini baru, yaitu bahwa seorang Shane O'Mac adalah performer yang luar biasa! Gimana menurut kalian? Kalo setuju ya bagus, kalo ga setuju, ya ga boleh marah dong!
Kita terlalu sibuk dengan kisah comeback manis Edge atau ultimate underdog repeat Daniel Bryan sampai kita melupakan satu fakta: it's never a wise move to bet against Roman Reigns. Acknowledge him...
Segmen baru dari Royal Rumble Podcast selama bulan puasa, siapa tau bisa nemenin ngabuburit atau hari-hari puasa. Edisi perdana ini, kita bahas mengenai kenapa Dean Ambrose adalah member SHIELD paling jelek. Kalo setuju silakan, kalo ga setuju.......ya ga boleh marah dong. Kan lagi puasa!
Sebuah rilis khusus untuk menyambut WrestleMania 37! Siapakah yang prediksinya akan lebih banyak benar: Alvin atau Rendy?
It's WrestleMania season! The Showcase of the Immortals sudah semakin dekat, dan for the first time in forever...akan ada fans yang menonton secara langsung! Are you excited?
It's here, folks! Akhirnya sampe juga ke episode 100, yeay! On this special, special day, we talk about everything regarding the thing we love most: WRESTLING! In-ringnya, intrik di luar, dramanya, semuanya! Enjoy this special episode!
Para penggemar banting-bantingin mulai sekarang harus mulai waspada terhadap yang namanya kesurupan, terlebih kesurupan massal kalau nanti udah boleh berkerumun kembali. Kenapa? Langsung aja dengerin episodenya!
KENAPA INI JUDULNYA TIBA-TIBA RANDOM JADI JOHNNY IN THE BANK?! Cari tau aja langsung di episode 98. Gaskeun!
Performa Partai Retribution dalam kontestasi Monday Night RAW tak kunjung membaik. Mustafa Ali sebagai pemimpin mulai marah-marah. Apakah Partai Retribution akan segera menggelar KLB untuk mengganti pimpinan partai?
The Miz sukses melakukan cash-in di Elimination Chamber dan menjadi the new WWE Champion! Apakah ini adalah langkah jenius? Atau justru, ini adalah sebuah blunder? Only time will tell.
Royal Rumble Podcast mempersembahkan adu argumen dari tim Attitude Era vs tim PG Era. Masing-masing tim akan mengutarakan kenapa mereka mendukung era itu. Featuring Komrikmania, Tweener Top Rope dan Bergulat ID!
It is finally our 2nd anniversary! Ga terasa udah 2 tahun Alvin dan Rendy ngejulid soal pro-wrestling di podcast ini. Apa harapan mereka buat podcast ini ke depannya? Dan ada pengumuman mengenai booking competition di episode ini, jadi dengerin full sampe abis buat cari tau ketentuannya!
Momen itu menjadi kenyataan. 10 tahun sejak terpaksa pensiun akibat cedera, Edge berhasil memenangkan Royal Rumble untuk kedua kalinya dan membuat PPV tersebut menjadi RATED R!
Duo host kesayangan Anda kembali! Alvin dan Rendy kali ini ngebahas Alexa Bliss yang kena jebakan Batman dari Asuka, yang sudah muak dan lelah dengan drama keluarga Flair. Prank apa yang dimaksud?
Ric Flair tidak bisa dipungkiri adalah seorang legenda pro-wrestling. Lantas, apa yang membuat Rendy menyebut beliau adalah Kakek Sugiono versi WWE? Selengkapnya di episode terbaru Royal Rumble Podcast!
Mari tahun baruan di rumah dengan mendengarkan episode terakhir Royal Rumble Podcast d tahun 2020 ini: sebuah episode awarding buat para superstar yang telah menghibur kita sepanjang tahun!
Asuka terpaksa melakukan reshuffle partner tag teamnya di TLC. Adalah Charlotte Flair yang dulu menjadi lawan beratnya yang akhirnya terpilih. Oposisi jadi koalisi, sudah biasa~
Bersamaan dengan episode ini, Royal Rumble Podcast secara resmi melayangkan dukungan kepada pasangan Bayley dan Sasha Banks dalam kontestasi pemilihan daerah Tag Team of the Year. Mari bersama kita antarkan #TheGoldenRoleModels ke kursi yang sepantasnya!
Alvin dan Rendy ngomongin Survivor Series 2020 plus #FarewellTaker yang kesekian. Eh mereka terus nemuin kesamaan antara Undertaker dan Haji Bolot. Apa itu?
Setiap jelang Survivor Series, selalu ada pergantian title sehingga match-match yang udah dipromote sebelumnya harus diganti. Tahun ini? Tentu saja, terjadi lagi dengan keberhasilan Drew McIntyre mengalahkan Randy Orton.
Survivor Series udah semakin dekat, tapi entah kenapa Alvin dan Rendy gak terlalu excited buat PPV ini. Apakah Survivor Series emang udah basi dan butuh buat direvamp? Atau itu cuma pikiran halu dua host podcast ini aja?
Welcome to Royal Rumble Backstage! Di edisi perdana segmen baru ini, Alvin dan Rendy ngomongin 3 alasan kenapa lo harus mulai, atau kembali, nonton wrestling! This episode was also our entry for Box2Box Podcast Pitch few weeks ago, enjoy!
Another Hell in a Cell, another Sasha Banks legendary performance. The question now: is she the best Hell in a Cell performer of all time?
We finally have another guest on the podcast! Alvin dan Rendy kali ini ditemani oleh Andriy dari Talk 2 Talk Podcast. Mereka akan membicarakan mengenai..........WWE sekarang udah kurang bagus dan kalah seru dibandingkan jaman dulu. Serius?!
WWE akhir-akhir ini makin sering menyelipkan bumbu asmara di storyline. Terkini, kayaknya The Fiend dan Alexa Bliss yang cintanya sedang bersemi. Romance reigns in WWE, huh?
Adam Cole diserang di akhir pertandingan Finn Balor vs Kyle O'Reilly. Insiden ini menimbulkan pertanyaan: is Ridge Holland the attacker for real? Or...is there an impostor among the Undisputed Era?